KOTA KEDIRI (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Polres Kediri Kota menggelar kegiatan Berbuka Puasa Polri Bersama Media sebagai bentuk silaturahmi dan memperkuat sinergitas dengan insan pers. Acara ini berlangsung di Rupatama Polres Kediri Kota, Kamis (13/3/2025), dan dilaksanakan serentak dengan Mabes Polri melalui zoom meeting.
Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para wartawan yang selama ini telah berkontribusi dalam menyebarluaskan informasi yang positif serta menjaga kondusifitas situasi di masyarakat.
“Kami Keluarga Besar Polres Kediri Kota mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan kepada rekan-rekan media yang hadir. Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan serta kerja sama yang sudah terjalin selama ini. Rekan-rekan media telah banyak membantu kami dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat luas, sekaligus turut menjaga situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Kediri Kota. Sinergitas ini harus terus kita jaga dan tingkatkan,” ujar Kapolres
Turut hadir dalam kegiatan ini Waka Polres Kediri Kota Kompol Yanuar Rizal Ardianto, S.H., S.I.K. beserta istri, Pejabat Utama (PJU) Polres Kediri Kota, Ketua PWI Kediri Bambang Iswahyoedhi, Ketua AJI Kediri Agung Kridaning Jatmiko, Ketua IJTI Kediri Roma Juliandi, serta Ketua Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kabupaten Kediri yang juga wartawan Merdeka.com, Imam Mubarok, S.Sos.I. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan wartawan dari berbagai media cetak, elektronik, dan online yang bertugas di Kediri Raya.
Dalam kesempatan ini, Ketua PWI Kediri Bambang Iswahyoedhi menegaskan pentingnya komunikasi antara Polri dan media dalam menjaga keterbukaan informasi serta memastikan pemberitaan yang akurat dan bertanggung jawab.
“Kami sangat mengapresiasi inisiatif Polres Kediri Kota dalam menggelar acara ini. Ini adalah bentuk sinergi yang nyata antara Polri dan media. Jurnalis sebagai pilar keempat demokrasi memiliki peran krusial dalam menyampaikan informasi yang benar kepada masyarakat. Dengan adanya komunikasi yang baik, kita bisa menghindari kesalahpahaman dan bersama-sama menciptakan lingkungan yang kondusif,” katanya
Ketua AJI Kediri, Agung Kridaning Jatmiko, menambahkan bahwa hubungan baik antara kepolisian
dan media harus terus diperkuat. “Terima kasih kepada Kapolres Kediri Kota atas undangannya dalam acara berbuka puasa ini.Kami sangat menghargai keterbukaan Polri dalam menjalin komunikasi dengan media. Kami berharap sinergitas ini terus berlanjut demi kepentingan masyarakat luas,” ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua IJTI Kediri, Roma Juliandi, juga menyampaikan bahwa selama ini hubungan antara jurnalis televisi dan Polres Kediri Kota telah terjalin dengan baik.
“Kami sangat mengapresiasi kesempatan ini untuk berbincang langsung dengan Kapolres dan jajaran. Semoga hubungan ini terus terjalin dengan baik dan semakin erat,” kata Roma.
Sementara itu, Ketua Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kabupaten Kediri yang juga wartawan Merdeka.com, Imam Mubarok, menyoroti pentingnya adaptasi media terhadap perkembangan digital dan peran media sosial dalam era informasi saat ini.
“Saat ini, media sosial telah menjadi pilar kelima yang memiliki pengaruh besar dalam penyebaran informasi. Oleh karena itu, sinergitas antara media mainstream dengan Polri sangat penting untuk menangkal hoaks dan berita yang tidak benar. Ramadan ini menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan kerja sama dalam menghadirkan informasi yang akurat dan edukatif,” tutur Imam Mubarok
Penyerahan Bingkisan Lebaran dan Zoom Meeting Bersama Mabes Polri Dalam kegiatan ini Kapolres Kediri Kota juga memberikan bingkisan lebaran kepada perwakilan wartawan sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin selama ini.
Setelah sesi diskusi dan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan zoom meeting yang tersambung langsung dengan Mabes Polri dalam acara Berbuka Puasa Polri Bersama Media yang dilaksanakan serentak di seluruh Polda dan Polres se-Indonesia.
Acara berbuka puasa bersama ini juga menjadi momen untuk semakin mempererat hubungan antara Polres Kediri Kota dengan insan pers. Setelah berbuka, seluruh tamu yang hadir melaksanakan ramah tamah, diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan sinergitas yang terus terjalin.
Menutup kegiatan, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji berpesan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama bulan Ramadan.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif selama bulan suci ini. Jika ada hal mencurigakan atau potensi gangguan keamanan, segera laporkan kepada pihak kepolisian. Mari kita jadikan Ramadan ini sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial di lingkungan kita masing-masing,” pungkasnya.
Kegiatan berbuka puasa bersama media ini berlangsung dengan penuh kebersamaan dan mendapat apresiasi tinggi dari para jurnalis yang hadir. (hms/mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM